Sabtu, 10 Juli 2010

dirk kuyt


Gagal di Liverpool, Kuyt Ingin Juara dengan Belanda
Dirk Kuyt
(fifa.com)

INILAH.COM, Johannesburg - Musim lalu, Dirk Kuyt menuai hasil mengecewakan bersama Liverpool, tanpa gelar satupun bahkan finis di posisi ketujuh klasemen Liga Primer.

Dengan hasil ini, artinya musim depan, The Reds termasuk Kuyt sendiri tidak akan tampil di Liga Champions, bahkan kemungkinan besar Liga Europa.

Namun, Kuyt masih memiliki harapan bisa meraih gelar bersama tim nasional Belanda di final Piala Dunia 2010 melawan Spanyol, Minggu malam atau Senin dini hari besok.

Selama empat musim beruntung, Kuyt tidak meraih gelar sama sekali, tapi dia menjadi salah satu pahlawan Belanda di Afrika Selatan.

"Liverpool klub besar dengan sejarah besar tapi sayangnya selama empat tahun, saya tidak memenangi apapun dengan mereka," ujarnya seperti dilansir dari tribalfootball.com.

"Dan itulah sebabnya Anda bermain untuk Liverpook, memenangkan gelar dan hal itu tidak terjadi," kata Kuyt lagi.

Menurut Kuyt, hal itu sudah terbukti lama, Liverpool menuai musim yang sulit dan secara mental terjatuh.

"Tapi pelatih Belanda Bert van Marwijk memberikan saya satu minggu istirahat setelah musim Liga Primer, jadi saya bisa fokus untuk turnamen ini dan bagus bagi saya," akunya.

"Dan sekarang semuanya sangat memuaskan mengakhiri musim seperti ini. Saya menikmati diri saya sendiri dan di sini kami ada di final," terang Kuyt.[tribalfootball.com/had]